Kamis, 19 April 2012

Foke: Tindak Tegas Pelajar Yang Ikut Tawuran - metropolitan.inilah.com

Jakarta - Gubernur DKI Jakarta, Fauzi Bowo mengatakan akan menindak tegas oknum pelajar yang terlibat tawuran serta aksi kekerasan dan merusak lainnya, usai menjalani ujian nasional (UN).

Hal tersebut disampaikan Fauzi Bowo, terkait adanya beberapa peristiwa tawuran maupun tindak anarkis lainnya yang dilakukan pelajar saat merayakan selesainya UN, dibeberapa tempat.

"Kemarin kita sudah dapat masukan, dan saya sudah bicara dengan Wakapolda, agar seluruh jajaran Pemda, Satpol PP dan kepolisian terutama pada tingkat wilayah kota akan mengambil langkah-langkah yang diperlukan," katanya saat menghadiri HUT Satpol PP di Silang Monas, Kamis (19/4/2012).

Pria yang akrab disapa Foke ini pun menegaskan, pihaknya tidak segan-segan menuntut siapapun oknum yang bertindak anarkis yang sifatnya pengerusakan. "Pengrusakan, anarkis sifatnya siapapun, akan kita tuntut. Satpol PP sudah saya perintahkan kepada Walikota, bersama Kapolda dan Kapolresnya," jelasnya.

Sementara ditanya mengenai terjadinya tawuran oleh pelajar disejumlah tempat, pada Rabu (18/4/2012) kemarin. Foke mengaku adanya pihak luar yang menjadi pemicu tawuran. Pasalnya, pada aksi tawuran tersebut dilihat dari penampilannya bukan berasal dari murid SMA. "Ngga keliatan murid sekolah, tapi kaya preman," ucapnya.

Mengenai aksi tawuran kemarin, dirinya mengaku telah berkoordinasi dengan Wakapolda untuk memberikan sanksi secara konsekuen bagi pelaku. "Mana kemaren ada yang bawa-bawa senjata tajam atau celurit, itu tak menunjukan sikap seorang pelajar, saya yakin itu bukan pelajar tapi preman yang sengaja buat rusuh Jakarta," tandasnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar