Selasa, 15 Mei 2012

Pekan Ini DPR Panggil Kemenhub Soal SSJ 100 - nasional.inilah.com


Jakarta - Komisi V DPR akan memanggil Kementerian Perhubungan (Kemenhub) pada pekan ini untuk diminta penjelasan seputar jatuhnya pesawat Sukhoi Superjet 100 (SSJ 100) di gunung Salak Bogor pada Rabu (9/5/2012).

"Kami sudah meminta ke pimpinan untuk segera memanggil Kementerian Perhubungan , KNKT, Basarnas untuk mendapat penjelasan rinci tentang musibah tersebut. Kemungkinan minggu ini," kata anggota Komisi V Fraksi Hanura Saleh Husin, Jakarta, Rabu (16/5/2012).

Jelas Saleh, banyak hal yang perlu mendapat kejelasan dari jatuhnya pesawat ini. Apalagi, Kemenhub memiliki otoritas dalam hal ini. Termasuk, masalah rute yang diambil pilot hingga jatuh di area gunung Salak. "Tentang izin yang diberikan untuk joy flight tersebut apakah sudah berikut rutenya apa tidak," kata sekretaris Fraksi Hanura ini.

Komisi V DPR merasa masih banyak yang perlu di pertanyakan ke Kemenhub. Apalagi, banyak rumor-rumor berkembang di luar di mana menyebutkan kalau pesawat tersebut dipaksakan terbang.

"Kami meminta agar Kementerian Perhubungan segera menjelaskan apakah kementerian sudah atau belum memberikan ijin terbang kepada pesawat Sukhoi naas tersebut. Dari sini akan ketahuan dan seandainya belum maka berarti ada pihak tertentu yang memaksa pesawat tersebut dibolehkan terbang," jelasnya. [gus]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar